Minggu, 12 Mei 2013


KUALITAS DAN KUANTITAS
-----------------------------------

Bismillaahirrahmaanirrahiim
Kuantitas itu volume yang mengisyaratkan kerja keras dalam sebuah tata karya. Kuantitas tata karya ibadah adalah sebuah latihan mengekspresikan rasa syukur kepada Allah atas segala pemberian-Nya yang tak perneh bisa ditolak
Kualitas adalah dampak yang secara otomatis muncul dari keberlangsungan tata karya yang dilakukan dengan kuantitas yang proporsional.
Kualitas atau nilai sebuah ibadah bisa muncul karena kuantitas yang dijalankan secara kontinyu dan dilakukan dengan kesabaran.
Jadi, jika ingin memperoleh sebuah kualitas, sejatinya tidak boleh mengabaikan kuantitas yang menjadi syarat utama yang harus dilakukan. Kualitas tidak begitu saja muncul manakala sebuah perbuatan dilakukan.
Kualitas seorang mu'min akan meningkat seiring dengan jam terbang cara menyikapi dan apresiasi terhadap persoalan yang dihadapi. Mustahil kualitas dapat diraih, jika kuantitas ditinggalkan. Kualitas adalah ruh atau inti dari sebuah perbuatan yang dilakukan dengan hitungan kuantitas tertentu.
Rasulullah SAW pun menjadi Kekasih Allah, karena memiliki kualitas paling unggul setelah bertubi-tubi dihadapkan pada kuantitas persoalan yang mengalir tak pernah berhenti. Dan Allah sangat tahu bahwa Rasulullah SAW dapat melewati berbagai ujian di sepanjang hayatnya, karena kualitasnya sebagai Hamba Allah, memang teruji.
-----------------------
Semoga bermanfaat

Jumat, 10 Mei 2013

Mutiara Hadits Pilihan (Mukhtaarul Ahaadits)
TENTANG HATI YANG BERSYUKUR
---------------------------------------------------
Bismillaahirrahmaanirrahiim

Orang kaya bukanlah orang yang kehidupannya dipenuhi kemewahan harta dunia. orang kaya itu hakikatnya adalah orang yang “putus” rasa ketergantungan terhadap apa saja yang ada pada tangan manusia.

Orang kaya itu hatinya tidak pernah merasa terganggu dengan apa yang dimiliki/diperoleh orang lain. Hatinya tidak pernah terganggu karena dalam hatinya penuh rasa syukur yang membuat hatinya bisa ber-uzlah. Namun seiring dengan memelihara rasa syukur sejatinya tetap harus dibarengi dengan menghargai apa saja yang diberikan Allah kepada kita. Bukanlah disebut bersyukur ketika diberi rejeki berlebih, namun ia membiarkan pakaiannya compang camping penuh tambal di sana sini.

Hati yang tidak pernah bersyukur, akan disinggahi oleh kekufuran. Ketika hati ini tidak dipadati dengan rasa syukur, maka diri akan merasa selalu kekurangan sehingga hatinya bisa menjadi goncang, sulit mengendalikan keinginan dan mudah terpengaruh oleh apa yang sudah diperoleh orang lain. Hati yang kufur, akan gampang mendidih karena terbakar oleh dunia, jiwanya menjadi tersiksa, tak akan pernah ada ketentraman dalam hidupnya, pikirannya tersiksa dengan buruk sangka kepada Allah, karena membiarkan dirinya hidup dalam kondisi yang tidak diinginkannya. Hati yang diliputi kekufuran, pikirannya sangat rentan terbakar dan tergila-gila pada dunia.

Hati yang penuh syukur adalah hati yang kaya dan di dalamnya ada warna warni kehidupan syurgawi. Hati yang penuh syukur tidak berharap balasan apa pun ketika ia berbuat kebaikan, tidak terganggu dan tersanjung dengan pujian dan tidak terhina dengan makian dan cercaan.

Orang yang hatinya yang bisa bersyukur adalah hati yang bisa menanamkan kezuhudan. Rasulullah SAW bersabda, “Zuhudlah kamu untuk duniamu, niscaya Allah akan mencintaimu, dan zuhudlah kamu di hadapan manusia, niscaya mereka akan mencintaimu”.

Zuhud adalah kunci pintu gerbang pembuka mahabbah, Orang yang bersikap zuhud seluruh tata karya hidupnya dipenuhi dengan keikhlasan. Semua perintah Allah senantiasa dilaksanakannya bukan karena mengejar derajat, kedudukan, posisi, status sosial, bahkan besarnya pahala dan syurga atau apa pun. Ibadah orang yang berzuhud bukan karena mengejar kedudukan dunia, balasan pahala dan keindahan syurga. Ibadah orang berzuhud hanya dilakukan berangkat dari kesadaran dan hati yang penuh rasa syukur.

Marilah untuk tidak pernah berhenti berlatih mendaki menaiki tangga kezuhudan, hingga mencapai batas terakhir di tataran kesempurnaan zuhud yaitu totalitas tidak bergantung kepada siapa pun, kecuali hanya kepada Allah.

Salah satu latihan untuk meningkatkan kapasitas kezuhudan diberikan oleh Rasulullah SAW, “Lihatlah orang yang status (kedudukan dan posisinya) berada di bawah status (kedudukan dan posisi) mu, dan janganlah engkau (terlalu sering) pandang orang yang status (kedudukan dan posisi) nya berada di atas kamu.

Latihan ini berfungsi sangat baik sebagai salah satu upaya mendinginkan hati yang rentan terbakar ketika melihat perolehan yang didapat orang lain. Sebab, ketika hati terbakar, mata sulit dipejamkan. Jika kepala kita sering menengadah melihat ke atas, lambat laun, semua pemberian yang sudah diberikan Allah, menjadi tidak pernah ada dan tidak berguna yang pada gilirannya berdampak pada menipis bahkan hilangnya rasa syukur atas segala pemberian Allah.

Hati yang penuh rasa syukur akan dibukakan bentangan pintu rejekinya oleh Allah, apalagi jika seseorang dengan ketulusan yang tinggi memberikan kebahagiaan kepada orang lain yang berdampak pada munculnya kepuasan meraih kebahagiaan pada dirinya.

Hati yang terlatih dengan rasa syukur, tidak akan merasa terganggu dengan sedikit dan banyaknya pemberian Allah. Hati yang kaya dengan rasa syukur tidak akan terganggu dengan pemberian sebesar apa pun. Hati yang penuh rasa syukur semakin menipis ketergantungannya kepada manusia. Hati yang penuh rasa syukur semakin dicintai Allah. Hati yang penuh rasa syukur semakin dipercaya Allah yang akan memberi tanpa diminta. Hati yang penuh rasa syukur sujudnya bukan karena melaksanakan perintah semata. Hati yang penuh rasa syukur sujudnya karena kesadaran diri diurus oleh Allah. Hati yang penuh rasa syukur akan bertambah semangatnya mencari karunia dunia ketika melihat apa yang sudah diperoleh orang lain sebagai pemicu kesuksesan dirinya. Hati yang penuh rasa syukur akan tetap semangat mencari karunia dunia ketika dirinya terharu dan ingin membantu karena melihat orang yang status posisi dan kedudukannya berada di bawahnya.
Hati yang penuh rasa syukur, lisannya menetramkan hati. Hati yang penuh rasa syukur, perbuatannya menyenangkan dan membahagiakan orang lain

Untuk memelihara kekayaan hati dari penuhnya rasa syukur, Rasulullah SAW memberi peringatan agar tidak terjerumus dalam ketamakan. Hindarilah keinginan untuk diberi oleh manusia, dan tamaklah hanya kepada Allah saja. Karena hati yang bersyukur, di dalamnya tidak terdapat ketamakan. Sebab, tidak dapat dipungkiri dan sangat jelas, bahwa ketamakan, adalah kefakiran yang nyata adanya.

Semoga bermanfaat – Silakan di share untuk sebesar-besarnya manfaat
Syair Rabi'ah Al Adawiyah
Bismillaahirrahmaanirrahiim
--------------------------------
Syair ke-1 s/d ke-9

Syair ke-1
Tuhanku, tenggelamkan aku dalam cintaMu
Hingga tak ada sesuatupun yang menggangguku dalam jumpaMu
Tuhanku, bintang-gemintang berkelap-kelip
Manusia terlena dalam buai tidur lelap
Pintu-pintu istana pun telah rapat tertutup
Tuhanku, demikian malampun berlalu
Dan inilah siang datang menjelang
Aku menjadi resah gelisah
Apakah persembahan malamku Kau Terima
Hingga aku berhak mereguk bahagia
Ataukah itu Kau Tolak, hingga aku dihimpit duka,
Demi kemahakuasaan-Mua
Inilah yang akan selalu ku lakukan
Selama Kau Beri aku kehidupan
Demi kemanusiaan-Mu,
Andai Kau Usir aku dari pintuMu
Aku tak akan pergi berlalu
Karena cintaku padaMu sepenuh kalbu

2
Ya Allah, apa pun yang akan Engkau
Karuniakan kepadaku di dunia ini,
Berikanlah kepada musuh-musuhMu
Dan apa pun yang akan Engkau
Karuniakan kepadaku di akhirat nanti,
Berikanlah kepada sahabat-sahabatMu
Karena Engkau sendiri, cukuplah bagiku

Syair ke-3
Aku mengabdi kepada Tuhan
Bukan karena takut neraka
Bukan pula karena mengharap masuk surga
Tetapi aku mengabdi,
Karena cintaku padaNya
Ya Allah, jika aku menyembahMu
Karena takut neraka, bakarlah aku di dalamnya
Dan jika aku menyembahMu
Karena mengharap surga, campakkanlah aku darinya
Tetapi, jika aku menyembahMu
Demi Engkau semata,
Janganlah Engkau enggan memperlihatkan keindahan wajahMu
Yang abadi padaku

Syair ke-4
Ya Allah
Semua jerih payahku
Dan semua hasratku di antara segala
Kesenangan-kesenangan
Di dunia ini, adalah untuk mengingat Engkau
Dan di akhirat nanti, diantara segala kesenangan
Adalah untuk berjumpa denganMu
Begitu halnya dengan diriku
Seperti yang telah Kau katakana
Kini, perbuatlah seperti yang Engkau Kehendaki

Syair ke-5
Aku mencintaiMu dengan dua cinta
Cinta karena diriku dan cinta karena diriMu
Cinta karena diriku, adalah keadaan senantiasa mengingatMu
Cinta karena diriMu, adalah keadaanMu mengungkapkan tabir
Hingga Engkau ku lihat
Baik untuk ini maupun untuk itu
Pujian bukanlah bagiku
BagiMu pujian untuk semua itu

Syair ke-6
Buah hatiku, hanya Engkau yang kukasihi
Beri ampunlah pembuat dosa yang datang kehadiratMu
Engkaulah harapanku, kebahagiaan dan kesenanganku
Hatiku telah enggan mencintai selain dari Engkau

Syair ke-7
Hatiku tenteram dan damai jika aku diam sendiri
Ketika Kekasih bersamaku
CintaNya padaku tak pernah terbagi
Dan dengan benda yang fana selalu mengujiku
Kapan dapat kurenungi keindahanNya
Dia akan menjadi mihrabku
Dan rahasiaNya menjadi kiblatku
Bila aku mati karena cinta, sebelum terpuaskan
Akan tersiksa dan lukalah aku di dunia ini
O, penawar jiwaku
Hatiku adalah santapan yang tersaji bagi mauMu
Barulah jiwaku pulih jika telah bersatu dengan Mu
O, sukacita dan nyawaku, semoga kekallah
Jiwaku, Kaulah sumber hidupku
Dan dariMu jua birahiku berasal
Dari semua benda fana di dunia ini
Dariku telah tercerah
Hasratku adalah bersatu denganMu
Melabuhkan rindu

Syair ke-8
Sendiri daku bersama Cintaku
Waktu rahasia yang lebih lembut dari udara petang
Lintas dan penglihatan batin
Melimpahkan karunia atas doaku
Memahkotaiku, hingga enyahlah yang lain, sirna
Antara takjub atas keindahan dan keagunganNya
Dalam semerbak tiada tara
Aku berdiri dalam asyik-masyuk yang bisu
Ku saksikan yang datang dan pergi dalam kalbu
Lihat, dalam wajahNya
Tercampur segenap pesona dan karunia
Seluruh keindahan menyatu
Dalam wajahNya yang sempurna
Lihat Dia, yang akan berkata
“Tiada Tuhan selain Dia, dan Dialah Yang maha Mulia.”

Syair ke-9
Rasa riangku, rinduku, lindunganku,
Teman, penolong dan tujuanku,
Kaulah karibku, dan rindu padaMu
Meneguhkan daku
Apa bukan padaMu aku ini merindu
O, nyawa dan sahabatku
Aku remuk di rongga bumi ini
Telah banyak karunia Kau berikan
Telah banyak..
Namun tak ku butuh pahala
Pemberian ataupun pertolongan
CintaMu semata meliput
Rindu dan bahagiaku
Ia mengalir di mata kalbuku yang dahaga
Adapun di sisiMu aku telah tiada
Kau bikin dada kerontang ini meluas hijau
Kau adalah rasa riangku
Kau tegak dalam diriku
Jika akku telah memenuhiMu
O, rindu hatiku, aku pun bahagia
------------------------------------------------
Dikutip dari Ihya Ulumiddin
Semoga bermanfaat
SEKEDAR LINTASAN PIKIRAN
Bismillaahirrahmaanirrahiim
------------------------------------
Ada nada seirama, mengajarkan makna,
memaknai lewatnya hari-hari ramai serta sepi
debu itu akan selalu ada menyertai hidup
agar manusia tidak malas untuk membersihkan
benda dan barang yang disayanginya
Allah menyuruh kita shalat lima waktu
karena Dia sangat tahu kemampuan manusia melewati waktu
di antara satu waktu shalat ke waktu shalat yang lain
manusia difitrahi kemalasan memelihara kesucian diri
sehingga bukan sekedar budaya gerak badan
tapi lebih kepada pengakuan akan kebesaran-Nya
bahwa ternyata manusia sangat tidak berdaya
betapa pun hanya sekedar berdiri di simpang jalan
lalu menyebrangi jembatan kecil menuju tempat lain
takkan pernah ada seorang pun yang menjamin
rapuhnya jembatan yang dijadikan pijakan kaki
atau tiang yang dipegang dengan segala kekuatan tangan
sebab pada sungai di bawahnya ada dimensi kehidupan air
yang bisa jadi mengganggu konsentrasi langkah kaki
jadi, kepada siapakah kita memohon bantuan
agar mendapatkan jaminan selamat melewati titian
ketika hakikat sekecil tenaga pun tak berdaya
meletakkan telapak tangan pada tiang titian
dan memijakkan kekuatan kaki pada rapuhnya jembatan
DO'A SUNYI

Bismillaahirrahmaanirrahiim
........................................
Allohumma,
Wa lakal al hamd
siapa yang rela hidup di setiap persimpangan jalan
senantiasa menatap hitam putihnya perjalanan
bahagia bergiliran dengan derita, selalu saja
tak kan pernah habis waktu di saat ada dan tiada
panjangnya angan melewati pendeknya usia
saat tangis kesedihan setia mengalahkan tawa
seketika suara tawa itu senyap dikalahkan tangis lara
manusia hidup penuh harap dan cemas
menanti giliran takdir dibawa genggaman waktu
di dimensi yang sangat jauh adalah kerajaan Tuhan
yang tak pernah lakukan pengkhianatan

Astagfiru-Ka, Ya Ghaffaar
menanti-ku di ujung hari
dalam sela nyanyi hujan
tambatkan sebiduk hati
pada dermaga laut cinta-Mu

nafas-ku di tiap titik air langit
bawa khilaf kala melangkahkan kaki
sertakan dosa dalam tiap detik nada

tak sanggup dan tak layak
merasa memiliki sekecil hati
dalam hidup yang tlah Kau beri

gapaikan tangan-ku dituntun-Mu
agar ringan rasa sebuah perjalanan

maaf kupinta ampun kumohon
karena tak setia berkunjung ke rumah-Mu
karena tak tetap kuketuk pintu hadir-Mu

bakti-ku
Pada-Mu
harap-ku
Ya Rabb
Taushiyah Mukhtarul Ahadits
Bismillaahirrahmaanirrahiim.
---------------------------------
Sabda Rasulullah, Malu itu sesuatu yang baik,
dan betapa indahnya jika itu ada pada diri wanita.
Seiring pesatnya perkembangan peradaban zaman, pula telah merubah sikap dan gaya hidup kaum hawa. Yang pemalu menjadi pemberani, yang berdiam diri menjadi penjelajah, yang biasanya diam di rumah bekerja sebagai ibu rumah tangga, kini ada aktifitas tambahan, menjadi facebooker. Plus minus menyertai perubahan sikap dan gaya hidup wanita jaman kiwari.
Yang pasti harus tetap lestari adalah wanita dengan kondratnya, diciptakan sebagai mahluk yang memiliki rasa malu yang cenderung lebih tinggi dibanding pria, karena wanita difasilitasi dengan 9 rasa malu dan 1 nafsu, berbanding terbalik dengan kaum pria.
Islam dilahirkan pada ujung zaman peradaban di bumi, artinya lahirnya Islam included Rasululllah SAW sebagai nabi dan Rasul terakhir adalah alarm peringatan bahwa dunia ini sedang berada pada episode kiamat, hanyasaja Allah tetap tidak memberikan kepastian mengenai kapan hari terakhir peristiwa besar sebagai akhir kehidupan manusia di bumi itu terjadi. Allah hanya memberikan isyarat di hari Jum'at, yang kalau dari sisi gramatikal bahasa Arab, jum'at terambil dari kata jama'a yang artinya berkumpul.
Dalam potongan beberapa kisah dalam Qur'an disebutkan cerita dan peristiwa mengenai peradaban manusia yang di dalamnya tak pernah lepas mengisahkan wanita-wanita salihah terkenal seperti Bunda Hawa, Siti Asiyah, Siti Sarah, Siti Maryam, dan wanita salehah lainnya. Singkat kata, Allah telah memberikan sampel bahwa typical wanita salehah sudah ada sejak jaman diciptakannya Adam alaihissalaam.
Kini, abad globalisasi telah merubah aktifitas kehidupan semua umat manusia di seantero wilayah sampai ke pelosok bumi mana pun. Pertanyaannya masihkah ada wanita salehah di akhir zaman?
Jawabannya tentu saja, masih ada dan semakin banyak. Namun untuk memudahkan seorang wanita disebut salehah, tentu saja membutuhkan kriteria yang melekat pada dirinya. Dalam hal ini, kembali ke pengantar di atas, Rasulullah SAW menyebutkan kriteria wanita salehah sebagai wanita yang menjaga dan memelihara rasa malunya. Artinya sepanjang seorang wanita berupaya sekeras mungkin untuk tetap mempertahankan, menjaga dan memelihara rasa malunya, maka wanita itu punya potensi menjadi wanita salehah.
Sebagai perbandingan, dari sisi membuka aurat saja, di abad teknologi canggih ini, melalui layar telvisi, film, majalah dan tempat-tempat hiburan malam, dapat dibuktikan di dalamnya pasti ada wanita yang berperan di berbagai karakter kehidupan, to the point nya, seluruh tubuh wanita adalah aurat yang harus ditutupi rapat dan rapi, dan .... ketika seorang wanita tidak bisa menjaga rasa malunya, maka terbukalah auratnya bahkan dipertontonkan di hadapan publik baik yang sifatnya dunia maya atau dunia nyata.
Memang inilah salah satu episode di akhir zaman, siapa saja yang merasa dirinya wanita dan ingin disebut salehah, maka hal pertama yang sejatinya harus dilakukan adalah menutup aurat dengan pakaian yang rapi sehingga tidak mengganggu pandangan lawan jenisnya, kaum pria.
Dan jika hal pertama itu sukses dilakukan, hal kedua adalah memelihara sikap, akhlak, kesantunan, gaya hidup dan hal-hal lainnya yang mampu mengangkat derajat kemuliaan seorang wanita salehah.
Jadi .... tunggu apa lagi wahai ukhti?????
----WANITA SALEHAH DI UJUNG ZAMAN----

------BISMILLAAHIRRAHMAANIRRAHIIM -----

INSYA ALLAH .....
...............................................
Pada Ujung Zaman akan masih akan tetap ada wanita salihah
meski mereka tidak semulya Bunda Siti Khadijah
namun mereka berusaha meneladaninya

meski mereka tidak secantik dan selembut Bunda Siti Aisyah
namun mereka berusaha menyamai akhlaknya

walau mereka tidak sehebat Bunda Siti Asiyah
namun mereka mengadopsi kesalehannya

walau mereka tidak setabah Bunda Siti Maryam
namun mereka mewarisi ketabahannya menjalani ujian

walau mereka tidak hidup bersama Rasulullah SAW
namun mereka tetap menjaga akhlak mulianya

Karena mereka tahu
mereka menginginkan ashabul yamiin
masuk ke dalam golongan yang kanan
yaitu yang sepertiga dari kaum yang awal
dan sepertiga dari kaum yang akhir

Sepertiga dari mereka hidup di zaman Rasulullah SAW
dan Sepertiga dari mereka hidup di Ujung Zaman

Wallaahu a'lam bishawwab
BATAS - SEBUAH KENISCAYAAN
Bismillaahiirahmaanirrahiim

batas adalah tepi yang tak boleh dilangkahi
karena jurang menganga siap menyambut tubuh terjatuh

batas adalah margin yang tidak boleh dilalui
karena riuh retak kayu yang siap menurunkan badan

batas adalah status yang tidak boleh dilewati
karena sekali saja terjadi, Tuhan mengirim murka-Nya

batas adalah tanda persimpangan hukum yang haram dikhianati
karena penjara dan laknat masyarakat sedang menanti

batas syurga Tuhan adalah dunia yang tidak boleh disia-sia
karena di sanalah segala jawab dunia yang penuh misteri

Kamis, 09 Mei 2013

MATAA NASHRUKA, YA RABB
Bismillaahirrahmaanirrahiim
-----------------------------------
15 tahun berlalu sudah, sejak orde baru lengser
reformasi sudah bergulir bak gelinding bola salju 
sejarah bangsa ini tak pernah sepi dari wara wiri
niat mengembalikan platform sekedar mencapai sehasta
semuanya berjalan normal, namun penuh letusan 
semuanya berjalan aman, tapi sarat gejolak disintegrasi 
semuanya seperti khidmat, walau tertanam ribuan lubang konflik
semuanya seperti api dalam sekam, lebih dari belukar di rimba hutan

15 tahun kebebasan tak terkendalikan sudah
budaya korupsi menjadi-jadi merata di seantero negeri
tak hanya di pusat yang dari dulu jadi penikmat
seiring otonomi daerah, bupati, walikota dan gubernur pun
bersedia bertaruh penjara ditukar nyawa karena korupsi
demi kesetaraan pangkat, harkat dan jabatan serta gengsi

15 tahun pula pornografi merajai media
pejabat negara, pengusaha, bahkan rakyat jelata,
tak pernah jera menjadi abdi melacurkan diri
demi sejenak menikmati rasanya menjadi hewan
penuh nafsu, sarat syahwat, tanpa peduli pada diri
dan kutahu lokalisasi tidak hanya jadi penghias kota
namun sudah menjelajah sampai merata di desa-desa

15 tahun berlalu selalu saja negeri tertimpa bencana
tsunami, gempa bumi, angin puting beliung dan banjir
juga danau baru di Sidoarjo yang malang bernama Lapindo
meluluhlantakkan infrastruktur yang dengan keluh kesah dibangun
tak terhitung banyaknya nyawa yang menjadi korban tak berdosa

Ya Ghoffaar ......
Duhai Tuhan kami yang Pengampun
maaf kami yang tak terhingga karena diri berlumur dosa
sungguh kami kebingungan menjadi warga NKRI
yang katanya kaya akan sumber daya
namun kemiskinan tak kunjung habis
dan jumlah dluafa semakin merata di tiap desa

Ya Wahhaab .......
bantulah kami untuk tetap penuh ketabahan
menunggu ksatria yang membela kaum papa
tolonglah kami untuk tetap memiliki kesabaran
menanti keturunan raja yang adil bijaksana
untuk menata kembali negeri kami yang porak poranda
dan mengurai tuntas semua persoalan bangsa ini
hingga kehidupan kami menjadi tenang dalam kedamaian
sampai pikiran kami menjadi tenteram dalam ketenangan
hingga tak ada lagi pendusta di negeri ini
hingga tak ada lagi penjahat di negeri ini

Ya Rahmaan .......
Mataa Nashruka, Ya Kariim ....
DO'A KAUM PAPA
.........................
Bismillaahirrahmaanirrahiim
--------------------------------
Ya Allah 
teriring puji syukur pada-Mu 
sampaikan salam kami untuk Rasul-Mu 
..... 
Ya Allah 
sesungguhnya sedih hati kami
menyaksikan raga jiwa diri
yang terbalut papa dan duka
namun jangan Engkau masukkan kami
dalam golongan kaum yang Kau nista
.....
Ya Allah
sebenarnya betapa besar keinginan kami
menjadi seperti mereka kaum kaya
yang Engkau limpahkan dengan banyak harta
namun kami tak tahu apakah ini sebuah kesalahan
karena rasa iri dalam hati terhadap nasib diri
maafkanlah kami, jika kami salah menyikapi takdir
.....
Ya Allah
kami menyadari, betapa sulit hidup keseharian kami
betapa letihnya mengais rejeki walau untuk sesuap nasi
keluh kesah menjadi sahabat kami setiap hari
namun janganlah Engkau biarkan kami
terpenjara dalam kesedihan
tertawan dalam kedukaan
anugerahilah kami kekuatan
untuk tetap memiliki rasa syukur
atas semua pemberian-Mu
......
Ya Allah
meski kami bernaung di terik matahari
dan kulit kami terbasahi hujan dari langit-Mu
namun jangan Engkau siksa kami
dengan neraka-Mu yang menyentuh kulit kami
......
Ya Allah
walau kemiskinan menjadi keniscayaan
dan ketidakberdayaan menjadi satu-satunya teman setia
namun jangan Engkau biarkan kami
tidak dapat mencium wangi surga-Mu
meskipun kami merasa tak layak singgah
.......
Ya Allah
kami sampaikan keluh kesah kami pada-Mu
dengan segela kerendahan hati, kepapaan dan kefakiran kami
berikanlah keikhlasan, ketabahan dan ketegaran
karena kami merasa tak sanggup berbuat banyak
di tengah negeri yang penuh korupsi karena kepentingan pribadi
maafkan kami, jika kami hanya bisa berkeluh kesah
walau kami tak ingin disebut kaum yang kalah
sebab kami tak tahu hendak kemana kami berbenah diri
sebab kam itak tahu kepada siapa kami meminta
kecuali hanya pada-Mu
SAAT-SAAT MENDEBARKAN, MENEGANGKAN
Sepotong Alarm Kehidupan

Bismillaahirrahmaanirrahiim
--------------------------------
saat saat mendebarkan
ketika tabir dibukakan, pasti 
semua tersingkap tak bisa sembunyi
hanya kejujuran yang tak sanggup berdusta
sebab lisannya tak terbiasa bermain kata

saat saat menegangkan
ketika buku catatan diberikan
semua tertulis rapi baris demi bari
seluruh indra menjadi saksi menguatkan
sebab mereka tak sanggup menahan kata

sekelumit hadir kegalauan yang sangat
menerpa berirama tanpa sempat terbata
sebab semua kesaksian menjadi nista yang niscaya
menjadi pemberat amal perbuatan semasa dunia
ingin rasanya memutar waktu agar terulang
namun tak kuasa menjalani takdir kehidupan

akhirat, tempat kembali yang niscaya dan pasti
semua insan akan menuju ke sana
meraih takdir buah tatakarya semasa di dunia
dan itu pasti, tak bisa diingkari
betapa pun penolakan dan pengingkaran
selalu saja tak pernah tiada
sebagai bukti keraguan dari manusia
yang takabbur dengan segala kehebatan
serta segala kesuksesan dunia yang diraihnya
hingga lupa bahwa semuanya
akan dipertanggungjawabkan
di hadapan singgasana kerajaan-Nya
Sosok Yang Maha dari Segala Yang Maha
Pribadi Maharaja Agung dari segala Raja yang agung
BAGIMU NEGERI
Bismillaahirrahmaanirrahiim
--------------------------------
Melewati waktu demi waktu berlalu, tahun demi tahun silih beranti 
menyaksikan nada mencekam mengelilingi negeri pertiwi
wahai semua pemuda-pemudi di seantero negeri
nusantara tengah memanggilmu sambil berlari
sudahi perkelahian dan persengketaan atas nama bagi2 rejeki
sebab kini sudah tiada hari kecuali untuk berpikir
sejatinya letih pun harus menjadi sahabat nurani
karena nusantara akan kembali pada masa kejayaan
ibarat seutas tali ditarik ke depan
menuju pintu yang dibuka lebih dulu
melihat si empunya rumah yang dengan senyum
mempersilakan seluruh pasukan memasuki gerbang
mengibarkan panji-panji kedamaian
karena Dia sangat tahu
sudah banyak sekali tenaga dikorbankan
tak pernah bisa dihitung letihnya perjuangan
dan tak pernah berhenti kaki melangkah
tak kan disisakan lagi harta dan nyawa
demi sebuah persiapan mega akbar
menuju dikibarkannya panji kemenangan
MERAH PUTIH

Bismillaahirrahmaanirrahiim
.......................................................................
ada kerakusan, ada keserakahan, ada rasa enggan 
ketika pembangunan dianggap sebagai tamu yang wajib dimusuhi 
ada perselingkuhan, ada pengkhianatan, ada celah kesempatan 
ketika lahan garapan menjadi komoditas politik sosial dan budaya
ada ketakutan, ada kekhawatiran, ada keniscayaan 
ketika semua beradu di rimba adat kewilayahan
ada dusta, ada kejujuran, ada siasat, ada strategi
ketika api menyala membesar dan membakar
.......................................................................
padahal semua anak bangsa
hidup di tanah yang sama
Indonesia
.......................................................................
jadi mengapa harus selalu bersitegang
di antara perbedaan hak dan kewajiban
seolah hidup hanya di tanah harapan
.......................................................................
ketika Tuhan menciptakan kehidupan
Dia sekaligus memberi isi dan sistem
yang semuanya harus menjadi satu
di atas kibaran sang pemersatu
merah putih yang terlupakan
.......................................................................
ketika perbedaan menjadi persoalan
ketika kesukuan menjadi Tuhan
ketika permusuhan menjadi solusi
ketika kebangsaan menjadi kata basi
ketika nasionalisme sebatas ungkapan
ketika kerakusan berkawan setan
ketika korupsi jadi tujuan
ketika merah putih terlupakan
ketika garuda sudah dimusnahkan
.......................................................................
maka apalagi yang kan tersisa
dari bangsa yang Tuhan sedang harapkan
padahal Tuhan sedang melakukan uji coba
sampai sejauhmana sebuah bangsa merah putih
menanamkan jiwa ksatria yang sanggup berkorban
meletakkan keberanian di atas kebenaran
seraya memelihara kesucian kebeningan dan kejernihan
sebagai slogan sebuah bangsa yang diharapkan
BUMI BORNEO

Bismillaahirrahmaanirrahiim

duhai tanah borneo yang kaya
tak bosankah tanahmu dibongkar habis
demi seonggok harta bernama batu bara
nasib tanahmu ditentukan keserakahan
tak ingatkah bahwa tanahmu kan habis
tak tersisa sudah buat generasi kemudian
aku merayap melihat bukti setiap hari
dari rakusnya para petinggi yang miskin hati
hanya sedih yang tersisa tanpa air mata

Tuhan
kapan Engkau menurunkan titah
agar kerakusan tak jadi raja di tanah Borneo
karena aku tahu bahwa bumi harus lestari
dan aku mengerti karena hutan harus terjaga
demi kelangsungan sejarah hidup kemanusiaan
di salah satu pulau besar negeri tercinta ini
karena Engkau simpan titik tengah garis
bernama Khatulistiwa

Kamis, 17 Januari 2013

DO'A UNTUK NEGERI TERCINTA, INDONESIA

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Ya Allah,
Sedih kami untuk negeri kami yang kini sangat tak terperi
melihat air yang Engkau tumpahkan dari atas langit
begitu dahsyat memberi dampak di jantung ibukota negeri

Ya Rabb,
Kini, jantung pemerintahan menjadi lemah tak berdaya
detaknya seperti diiris sembilu nan menyayat hati
setiap hari milyaran rupiah hilang tak berarti
belum lagi dampak sosial yang tak dapat diprediksi

Ya Allah, Ya Rahmaan,
Berikanlah ketabahan dan kesabaran kepada bangsa ini
serta keteguhan dan kesanggupan yang tinggi
untuk segera dapat membenahi diri
memelihara hati dan jantung negeri ini
yang sudah lebih dari disebut porak poranda

Ya Allah, Ya Rahiim.
Lahirkanlah melalui iradah-Mu para pemimpin negeri
yang setia kala mengemban amanat
yang jujur kata lisan, tindakan dan perbuatannya
yang kecerdasannya terbimbing hidayah-Mu
yang baik akhlaknya, benar keputusannya,
dan bijaksana dalam pertimbangannya
yang mau mengurus negeri ini tanpa pamrih
kecuali mengabdi hanya pada-Mu

Ya Allah, Ya Salaam
aku rindu Soekarno
pemimpin sederhana sekaligu berwibawa penuh legawa
yang mengabdikan hidupnya untuk kejayaan negeri ini

Ya Allah, Ya Quddus
aku rindu panglima Soedirman
begawan perkasa yang setia pada negara
panglima bersahaja namun penuh kharisma

Ya Allah, Ya Jabbar
Lahirkanlah di bumi pertiwi ini
Soekarno kedua yang berbakti hanya kepada-Mu
melalui baktinya kepada bangsa ini

Lahirkan pula di bumi nusantara jaya ini
Panglima besar Soedirman kedua
yang tak berhenti berbakti untuk negeri
hingga ajal menjemput diri

Ya Allah, Ya Muntaqim
jangan engkau berikan ridha dan ijin-Mu
pada pemimpin yang hidupnya hanya korupsi
pada pemimpin yang hidupnya bergelimang harta
pada pemimpin yang hanya mementingkan diri sendiri
pada pemimpin yang hanya sibuk mengurus commitment fee

Ya Allah, Ya Malik
jauhkan negeri ini dari pemimpin berhati busuk
jauhkan negeri ini dari pemimpin bermoral nista
jauhkan negeri ini dari pemimpin berjiwa pengkhianat
jauhkan mereka dari lingkaran kekuasaan negeri ini
agar kami, rakyat dari negeri ini
dapat hidup tenang tanpa bencana
dapat hidup nyaman berkecukupan tanpa kerisauan
penuh ketentraman dan ketenangan tanpa dikejar gempa
dan agar kami dengan penuh ketulusan
dapat memiliki kebanggaan sempurna
karena dapat menjadi bagian dari
negeri yang sangat kami cintai

I N D O N E S I A

Minggu, 13 Januari 2013

HIDUP YANG NYAMAN ITU ADALAH :

o-- mencintai Allah sebesar-besarnya
o-- mencintai selain-Nya sekedarnya sahaja
o-- mengutamakan akhirat, negeri abadi sebagai orientasi
o-- berbuat kebajikan sebanyak mungkin dengan kualitas yang baik dan bermutu
o-- berpikir tentram tidak terganggu dengan persoalan yang bikin susah
o-- hati yang tenang karena tidak tergoda dengan urusan dunia yang seabrek-abrek
o-- mengkonsumsi makanan halal yang jelas kehalalannya
o-- seluruh anggota tubuh kita terbalut air wudlu hingga kesucian lahir batin terjaga
o-- perbuatan kita tidak merugikan orang lain, malah menguntungkan
o-- perkataan kita membuat sejuk hati orang lain, bukannya menumbuhkan kebencian
o-- memilih patuh kepada Allah saat urusan dunia semakin dahsyat menggoda
o-- lisan dipenuhi kata kesyukuran diiringi hati yang penuh kesabaran
o-- setiap hari membaca surat-surat dari Kekasih Abadi, walau selembar
o-- berbagi status FB yang berisi petuah dan motivasi untuk meningkatkan kualitas diri

Yang mau nambahin boleh aja semampunya
Yang mau berbagi juga boleh aja semampunya juga
Yang setuju acungkan jempol yah

ALLAH MAHA BIJAK DAN MAHA ADIL

ALLAH MAHA BIJAK DAN MAHA ADIL
Saat diciptakannya manusia pertama Adam yang sendirian
Allah siapkan Bunda Hawa yang cantik sebagai pasangan
Saat siang yang terik panasnya memenuhi bumi
Disiapkan-Nya kesejukan malam untuk istirahat
Ketika kita diberi beban yang berat dan seringkali menyeret pada keputusasaan, Sudah disiapkan-Nya bahu yang kuat untuk memikulnya
Saat kita diberi sakit walaupun cuma sehari saja
Tumbuh rasa syukur betapa nikmatnya sehat yang sering terlupa
Ketika berada di ketinggian 35 ribu kaki, telinga terasa sakit karena tekanan udara
Namun Allah menyiapkan "menguap" sebagai penetralisir, dan kita pun merasa lega
Saat kesulitan melanda, Allah mengajari kita mencari solusi yang banyak
Saat keburukan diciptakan tuk jauhkan manusia dari-Nya
Allah ciptakan hati nurani yang punya kecenderungan Ilahi
Ketika Allah menciptakan surga sebagai kabar gembira penuh kenikmatan
Allah juga menyiapkan neraka sebagai kabar buruk di hari pembalasan
Ketika Allah menciptakan dunia yang nikmatnya hanya sebentar dan fana
namun banyak yang terpikat dan tergila-gila dunia hingga lupa pada-Nya
Allah sudah menyiapkan hari akhirat sebagai negeri abadi penuh kenikmatan tiada tara
namun banyak yang tidak terpikat, bahkan meragukan keberadaannya, padahal sesungguhnya itulah yang disebut masa depan yang dijanjikan
Jadi .... nikmat yang mana lagi yang kalian dustakan?

Silakan di share untuk pengetahuan

Sabtu, 12 Januari 2013

DO'A NEGERI PORAK PORANDA

SEBARIS HARAPAN SEBUAH BANGSA
YANG TENGAH PORAK PORANDA

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Ya Allah ...
meniti hari demi hari
berjalan melewati waktu demi waktu
mengikuti perjalanan tahun demi tahun
tak terasa sisa umur yang telah dihabiskan bersama waktu
mengingatkan lelahnya perjalanan menuju sebuah negeri
segala keluh kesah tak mengenal henti tersampaikan
begitu panjang jalan yang membentang seperti tak ada ujung
kakl yang sudah tak terhitung melangkah mengikuti irama zaman
telinga ini sudah tak sanggup mendengar
cerita duka sebuah negeri
yang porak poranda dimakan korupsi
yang dipenuhi kemaksiatan para pembesar negeri

Ya Allah ...
kami rindu negeri ini disanjung, dipuji dan dipuja oleh dunia
tanda bahwa peghuninya sedang berjaya
namun kami sadar bahwa masa lalu tak pernah hadir kembali

Ya Allah ...
Tolonglah kami
untuk menyelesaikan pekerjaan rumah negeri kami
yang belum selesai membesarkan ibu pertiwi
karena satu milyar persen kami meyakini
bahwa hanya atas bantuan Engkau jua lah saja
Negeri kami dapat kembali berjaya

Amiin Yaa Robbal Alamiin

DO'A KEPRIHATINAN SEBUAH BANGSA

DO'A KEPRIHATINAN SEBUAH BANGSA

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Ya Allah
Jikau Engkau tidak keberatan
dan merasa senang karenanya
perkenankan kami berkeluh kesah kepada-Mu
dan berharap kiranya Engkau tidak terganggu dengan kata-kata dalam do'a kami

Ya Allah
Selamatkanlah bangsa ini
dari keterpurukan yang selama ini melanda

Ya Allah
Berikanlah hidayah dan taufiq kepada para pemimpin bangsa ini
agar mereka lebih mendahulukan kepentingan bangsa daripada kepentingan pribadi

Ya Allah
Berikanlah kekuatan, kesanggupan, ketabahan,
kesabaran, dan keikhlasan kepada bangsa ini
untuk mengarungi dan menghadapi berbagai persoalan yang mendera
dan telah melahirkan banyak penderitaan serta kekecewaan
agar dapat bersama-sama membangun bangsa ini ke kejayaannya kembali

Ya Allah
sudah berbagai peringatan, ujian, bahkan azab dan siksa
yang Engkau timpakan kepada bangsa ini
namun jangan kau cabut rasa kasih dan sayang-Mu dari bumi pertiwi ini
agar bangsa ini dapat bangkit kembali
dan menjadi bangsa yang terhormat serta bermartabat
agar tidak menjadi bangsa yang tak pernah berhenti dicemooh bangsa lain

Ya Allah
hanya kepada-Mu jua lah kami memanjatkan harapan
hanya kepada-Mu jua lah kami menitipkan tujuan
hanya kepada-Mu jua lah kami mengeluhkan masalah
hanya kepada-Mu jua lah kami memohon bantuan dan pertolongan
sebab kami tak percaya lagi kepada siapa pun kecuali hanya kepada-Mu

HUKUM MATI PEMERKOSA

ooo--- HUKUMAN MATI BAGI PEMERKOSA ---ooo

Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Hari ini Jokowi (berita GlobalTV online) mengunjungi Rumah keluarga korban pemerkosaan di Jakarta yang akhirnya dipanggil Allah sebagai wanita yang syahidah, Insya Allah.
Sejak NKRI ini merdeka, sudah ribuan kasus pemerkosaan terhadap gadis belia oleh pelaku yang tidak punya moral dan kasih sayang terhadap sesama.ya
Sejak NKRI ini berdiri dan berdaulat sebagai negara merdeka, negara belum pernah menjamin hak-hak warganya terutama kaum perempuan sebagai warga negara yang juga mempunyai hak untuk merdeka dari rasa aman dan gangguan lelaki bejat seperti pemerkosa.
Hukum di negara kita seperti diciptakan untuk tidak berpihak kepada korban. Buktinya sampai saat ini lelaki2 bejat masih bebas berkeliaran, walau sebagian sudah dipenjarakan akibat tindakan buruk nan busuknya kepada para korban pemerkosaan.
Memang, disadari bahwa terjadinya sebuah kasus pemerkosaan banyak yang melatarbelakangi, namun ditinjau dari sisi kewenangan dan otoritas negara sebagai pelindung hak-hak warganya sepertinya belum sampai pada penciptaan kondisi negara yang aman, tenteram dan damai yang dirasakan oleh warganya.
Sebagai warga negara, saya ingin merasakan nikmat dan nyamannya hidup di negara merdeka dan merasa menjadi warga negara merdeka yang dijamin hak-haknya sebagai warga oleh negara.
Sebagai perbandingan di Propinsi Nanggroe Aceh Darussalaam sudah diterbitkan Perda mengenai pelaksanaan Syariat Islam, memang dalam pelaksanaannya belum bisa disebut maksimal, namun paling tidak sudah ada starting point yang boleh diacungkan jempol bagi Pemda Prop NAD yang memiliki keberanian untuk memberikan keamanan bagi warga Prop NAD dalam pelaksanaan syariat Islam di propinsi tersebut.
Andai saja pemerintah pimpinan SBY-Budiono sebagai pemegang amanat rakyat tertinggi dapat bekerjasama dengan legislatif untuk menerbitkan peraturan yang menghukum mati pelaku pemerkosaan tanpa pandang bulu, sangat dimungkinkan akan mempunyai dampak psikologis yang luar biasa bagi masyarakat.
Jangan ada lagi pemerkosaan.
Jangan ada lagi tangis penderitaan
Jangan ada lagi kepiluan yang menyayat hati
Jangan ada lagi perbudakan terhadap kaum wanita
Jangan ada lagi hukuman ringan bagi pemerkosa
Jangan ada lagi keraguan menghukum mati pelaku pemerkosa
Sudah waktunya Indonesia berjaya
Sudah waktunya Indonesia bermartabat
Sudah waktunya Indonesia membebaskan perbudakan
Sudah waktunya Indonesia menjadi negara yang aman bagi warganya

TULANG RUSUK

ôôô--- BERBAGI KATA ---ôôô

--- Bismillaahirrahmaanirrahiim ---.

~~~ SEPASANG TULANG RUSUK PRIA DAN WANITA ~~~

Bukanlah wanita tercipta dari tulang rusuk pria
karena sejak disiapkan-Nya rencana penciptaan Bunda Hawa sudah matang jauh sebelum diciptakannya Nenek moyang manusia, Nabi Adam alaihissalaam

Allah hanya memberikan isyarat bahwa tulang rusuk kaum wanita diciptakan berbeda. Tulang rusuk wanita tidak lurus, dan berdampak secara psikologis pada perasaan wanita yang gampang mengalami broken home atau broken heart atau patah hati.

Tugas kaum pria lah untuk menghargai dan memahami wanita sepantas dan selayaknya, karena dari rahim yang dititipkan Allah kepada mereka lah semua terlahir seorang presiden, tokoh terkenal, musisi hebat, hingga pengayuh becak dan tukang jamu gendong.

Betapa mulianya nilai-nilai keluhuran seorang wanita, dan Allah dan Rasul-Nya menyuruh kaum pria untuk dapat memahami dan menghargai serta menghormati wanita sebagai apresiasi tertinggi dari Allah dan Rasul-Nya terhadap eksistensi kaum wanita.

Tanpa kehadiran wanita, dunia ini tidak akan seramai sekarang.
Tanpa kehadiran wanita, semua laki-laki akan kesepian
Tanpa kehadiran wanita, tidak akan ada budi pekerti dan akhlak serta tatakrama
Tanpa kehadiran wanita, tak sempurna Allah mencipta kaum pria

Maka kepada kaum pria .....
Temukanlah pasangan tulang rusuk yang Allah telah menyiapkan tugas buatmu untuk kamu perlakukan dengan setinggi-tingginya penghargaan sebagai perwujudan rasa syukur kamu atas telah diberikannya kesempatan menikmati hidup di fana-nya dunia ini yang hanya sebentar dan sesaat ini.

Dan kepada kaum wanita
Carilah dengan kelembutan hatimu, pasangan yang sudah Allah siapkan untuk menjaga tulang rusukmu yang punya kecenderungan gampang patah hati agar tetap dapat menegakkan hidup di lembutnya hatimu untuk kedamaian dunia

REFLEKSI 2013

----- Refleksi Tahun Baru 2013 -----
Bismillaahirrahmaanirrahiim

Rakyat Indonesia 90 sekian % adalah umat islam, namun walau begitu bisa di test, bahwa tidak semua mengenal kalender Hijriyah, kecuali saat bulan Ramadhan dan Idul Fitri saja, ditambah hari-hari raya Islam lainnya.
Tulisan sederhana ini tidak dimaksudkan untuk memprovokasi siapa pun dan pihak mana pun, namun mengajak semua pihak untuk sedikit melakukan perenungan, bahwa umat Islam di Indonesia masih belum menghayati tahunnya sendiri, dan masih berkiblat pada perhitungan masehi, namun apa boleh buat, sampai saat ini tidak ada yang bisa merubah kondisi ini menjadi kondisi yang lebih baik.
Karena sudah menjadi tradisi masyarakat bangsa Indonesia baik yang muslim maupun yang non muslim, kiranya tidak berlebihan jika momentum pergantian tahun berdasarkan perhtungan masehi atau perjalanan matahari ini disikapi sebijak mungkin.
Indonesia adalah negeri heterogen dengan keragaman etnis, budaya dan agama, yang semuanya tidak boleh menjadi alasan untuk saling tidak menghargai, namun sebaliknya perlu dipupuk dan ditanami dengan rasa kebersamaan dalam keragaman sebagai bangsa.
Semua warga negara yang hidup di Negara Kesatuan Republik Indonesia, berhak menerima hak-haknya sebagai warga negara dengan tentu saja harus melakukan kewajiban-kewajibannya sebagai warga negara.
dan pada momentum pergantian tahun 2012 menuju 2013 ini, hendaknya semua komponen bangsa yang notabene memiliki latar belakang yang berbeda melakukan persiapan yang sangat matang untuk mengisi hari-hari penuh keindahan sebagai bangsa yang besar pada tahun 2013 yang dalam hitungan detik akan berganti status.
Kerukunan, kedamaian, keselarasan, dan saling menghargai dan menghormati dalam perbedaan dan keragaman menuju persatuan sebagai bangsa yang besar.
Karena Indonesia adalah negara yang unik, kaya sumber daya alam dan memiliki potensi sumber daya manusia yang luar biasa, yang tidak boleh kita sia-siakan dan kita abaikan begitu saja.
Selamat mengisi detik-detik pergantian tahun dengan sikap dan tindakan yang bijak menuju Indonesia yang lebih baik. Semoga.
---- TANAH DAN CINTA YANG FANA -----

Bismillaahirrahmaaniirahiim.

Nabi Adam tercipta dari 13 unsur tanah melalui perjalanan milyaran tahun sejarah penciptaan manusia. Tanah adalah rahim bagi ditumbuhkannya semua fasilitas kehidupan berupa tumbuh²an yang semuanya diperuntukkan bagi manusia. Dengan air hujan yang diturunkan Allah ke bumi sambil membawa kandungan sel² kehidupan yang berbeda sesuai dengan lokasi diturunkannya hujan, tanah memproduksi zat² yang dibutuhkan oleh manusia, dan tubuh manusia juga memproduksi semua vitamin kecuali vitamin c.
Hidup manusia sangat kuat kaitannya dengan tanah, dan akan bersatu dengan tanah ketika ajal sebagai batas akhir hidupnya menjadi takdir yang tidak bisa dielakkan, yang selanjutnya akan ditelan oleh mahluk² dalam tanah sehingga menyisakan tulang belulang yang tidak pernah ada nilainya sama sekali.
Manusia membutuhkan tanah sebagai tempat tinggal, sahabat semua tahu harga tanah di kota yang sangat mahal per meter/tumbaknya dibanding dengan harga di perdesaan atau di gunung yang jauh dari keramaian manusia.
Tanah hakekatnya adalah bagian dari bumi tempat manusia hidup, tanah mengingatkan jati diri kita darimana kita berasal. Tanah dan bumi tempat kita hidup adalah bagian dari dunia yang kita cintai.
Menyoal mengenai cinta, cinta kepada dunia dengan simbol tanah sebagai sumber kehidupan adalah cinta yang fana, dunia yang fana melahirkan kekayaan, kemewahan, dan peradaban manusia yang terbangun secara fisik yang akhirnya akan hancur hilang dan kembali ke kefanaan.
Menjelang dekatnya pergantian tahun menuju 2013, kiranya tidak berlebihan jika kita melakukan evaluasi kembali terhadap nilai² cinta yang sudah kita wujudkan dalam kehidupan. Akankah kita terbuai terus dengan cinta yang fana atau kita akan memilih cinta yang abadi?
Jawabannya ada pada benak pikiran dan hati sahabat semua.
Semoga bermanfaat.
"MUHASABAH DIRI - BERBAGI TADZIKIRAH DI UJUNG 2012"
Bismillaahirrahmaanirrahiim

Lantaran waktu jualah semuanya berlalu
Dalam hitungan hari, jam, menit dan detik yang sangat sebentar habis sudah sukacita dan bahagia yang menyertai perjalanan 2012
Rasanya usia kita bertambah, namun ketahuilah bahwa sesungguhnya jatah usia yang diberikan Allah menjadi berkurang menuju ujung yang sudah ditakdirkan bernama ajal.
Dalam setiap perhelatan ulang tahun, milad atau apa pun namanya, keriangan dan kebahagiaan serta canda tawa tak pernah terlewatkan mengisi saat-saat bersejarah dalam hidup kita masing-masing.

"Haasibuu anfusakum qobla an tuhaasabuu"
hitunglah diri kamu sebelum kamu dihitung.
Menjelang pergantian tahun masehi 2012 menuju 2013 kiranya tidaklah berlebihan jika kita membuka kembali pesan Rasulullah SAW yang memerintahkan kepada umatnya tercinta agar pada setiap saat yang berlalu kita senantiasa waspada untuk melakukan perhitungan terutama terhadap diri.
Rasulullah SAW menyebutkan anfusakum bukum nafsakum, yang artinya diri-diri kamu (model jamak taksir), artinya Rasulullah SAW berpesan agar umatnya melakukan perhitungan terhadap seluruh fasilitas diri, seperti penglihatan, pendengaran, penciuman, serta seluruh alat indra baik yang sifatnya lahir maupun batin sebagai satu kesatuan yang membentuk diri.
Sejauh manakah seluruh indra dan fasilitas diri lainnya kita maksimalkan dan kita fungsikan pada tempatnya yang wajar?
Sejauh manakah semuanya dibaktikan untuk mengabdikan diri kepada-Nya
Sejauh manakah kualitas keimanan, keislaman dan keihsanan kita manifestasikan dalam hodup keseharian?
Sejauh manakah seluruh hitungan angka 365 hari yang sebentar lagi akan kita genapkan ini telah kita isi dengan perbuatan kebajikan yang manfaat dan maslahat?, atau keburukan yang merusak dan merugikan diri kita sendiri dan orang lain?
Sejauh manakah nilai dan kualitas cinta kita kepada Allah?
Sudahkah Allah menjadi satu-satunya sosok yang dicintai?
atau masih adakah Ilah atau Tuhan yang mendominasi seluruh gerak batin kesadaran hati kita?
Sudah sejauh manakah nilai² kesabaran, keikhlasan, ketulusan, dan pengabdian serta bakti yang kita persembahkan hanya kepada-Nya, seperti yang selalu kita sebut dalam setiap lima waktu shalat-shalat kita?

Sahabat²ku tercinta .....
Robbanaa alaika tawakkalnaa wa ilaika anabnaa, wa ilaikal mashiir
Ya Rabb, hanya kepada-Mu lah kami berserah diri, dan hanya kepada-Mu lah kami kembali, dan hanya kepada-Mu lah tempat kami pulang.
Jadikanlah kesabaran tertanam dalam dada² kami, dan tetapkankanlah langkah² kami dan bantulah kami dari kejahatan budaya kekufuran yang kini tengah terjadi di ujung zaman.
Ikhlaskanlah hati kami pada setiap kami diberi ujian, cobaan, rintangan, hambatan dan penderitaan, agar semuanya dapat meningkatkan kesabaran, kewaspadaan dan kedewasaan kami.
Berilah kami kesanggupan untuk meningkatkan rasa syukur atas segala kenyamanan, ketenangan, ketentraman, kebahagiaan, dan suka cita serta pemberian dan anugerah yang telah engkau ikhlaskan diberikan kepada kami.
Dan jika ada manfaat dari sisa umur yang akan kau berikan pada kami. bantulah kami untuk menghiasi seluruh perjalanan hidup kami dengan kebajikan.
Dan bantulah kami supaya tetap memiliki kewaspadaan untuk menghadapi dan menyikapi semua persoalan yang akan terjadi pada tahun 2013, sehingga kami tetap berada dalam naungan ridlo-Mu,
Amiin Ya Robbal 'Aalamiin.
"---BUDAYA GOTORNG ROYONG VS INDIVIDUALISME---"
Bismillaahirrahmaanirrahiim

Sabda Rasulullah SAW:
Tengoklah orang yang tak pernah menengokmu
dan tunjukilah orang yang tak pernah memberi petunjuk kepadamu
..... ..... .....
Makna hadits ini seakan-akan begitu sederhana. Bila kita ingat bahwa Rasulullah SAW walaupun secara fisik adalah manusia biasa, namun patut diakui bahwa diturunkannya Baginda Rasulullah SAW sebagai Rasul dan Nabi terakhir penerang jalan umat manusia tidak hanya semata-mata menjadi penyempurna akhlak umat. Selain itu Baginda Rasulullah SAW juga dibekali segudang besar pengetahuan yang dapat menjadi bekal, pedoman dan term of reference atau kerangka acuan hidup umat manusia dalam melewati perjalanan menuju Rabb-nya.
Pada teks aslinya istilah tengok atau menengok tidak berbeda dengan menjenguk, namun perlu kita melihat sejenak kata dasar yang digunakan adalah 'adda' dari wazan fa'ala, dalam ilmu tashrif adda menjadi kata kerja ya'uddu dan berikutnya menjadi kata perintah 'udd. Kata 'adda artinya kembali, jadi kata perintah dari kembali adalah "kembalikanlah".
Menyoal masalah kata "kembalikanlah" jika dihubungkan dengan hadits Rasulullah SAW di atas, sangat jelas ada suatu muatan atau nilai yang ingin disampaikan oleh baginda Rasulullah SAW pada hadits pendek tersebut di atas.
Hadits² yang dikeluarkan oleh Rasulullah SAW pada zamannya, adalah hadits² yang tetap update untuk seluruh masa atau zaman. Jika pada terjemahan baris pertama secara sepintas Rasulullah SAW ingin mengingatkan kepada umatnya agar menjenguk atau menengok orang sakit yang (pada saat kita sakit) tidak pernah menengok kita). Ada muatan jangan bersikap dendam, jangan membalas sebuah keburukan dengan keburukan yang sama, dan semua orang yang membaca hadits tersebut akan serta merta faham apa yang dimaksud baginda Rasulullah SAW.
Namun, bila kita coba membongkar kata kerja "kembalikanlah", sesungguhnya ada muatan lebih besar dari hanya sekedar dimaknai dengan jenguklah atau tengoklah.
Kata 'udd" yang ditafsirkan "kembalikanlah" mengandung makna kembalikanlah tradisi atau budaya yang semakin menghilang dari kebiasaan dan sikap kamu sebagai seorang muslim. Budaya apakah itu, yaitu budaya gotong royong, budaya saling tolong menolong, termasuk di antaranya saling menjenguk orang sakit.
Kenapa Rasulullah SAW memberi pesan tersembunyi dalam sebuah hadits pendek? Itulah Rasulullah SAW, beliau mengajak kita berpikir lebih dalam makna dari hadits yang disampaikan dengan sangat sederhana, yang mengandung muatan tidak sederhana.
Rasulullah SAW sangat tahu apa yang akan terjadi di akhir zaman, Rasulullah sangat tahu bahwa umatnya akan mengalami degradasi budaya dan moral seiring dengan perkembangan situasi peradaban.
Pesan tersembunyi dari hadits jenguklah orang yang tidak pernah menjengukmu, adalah kembalikanlah budaya goton groyong, silaturahmi, saling menolong, saling membantu karena trend globalisasi yang berada di "ujung zaman" ini mengarahkan manusia untuk memiliki kecenderungan individualis yang tidak lagi menghargai nilai-nilai kebersamaan, nilai-nilai silaturahmi. Sementara itu kita harus sangat faham tumbuhnya nilai-nilai individualisme lahir karena cepatnya pertumbuhan nilai-nilai yang mengarahkan manusia ke pola dan gaya hidup konsumerisme, menumpuk-numpuk harta sehingga tidak sedikit teman karib, saudara atau sahabat dekat kita yang telah meraih kesuksesan dunia, membeli simbol-simbol kekayaan seperti membeli tanah dalam jumlah yang berlebihan, memiliki kendaraan yang lebih dari cukup, memiliki rumah di banyak tempat.
Kita bisa menyaksikan kecenderungan perubahan perilaku dan gaya hidup itu di semua propinsi di negara tercinta, Indonesia ini, dalam hitungan 99% sudah pasti gubernur, bupati, camat serta lurah dan jajaran pejabat negara yang sejatinya punya kewajiban moral dan tanggung jawab tinggi untuk menyejahterakan rakyatnya, disibukkan oleh sikap memperkaya diri sendiri selagi menjadi pejabat, Mereka tidak pernah berpikir bahwa posisi, jabatan dan kedudukan yang pada hakekatnya adalah sebuah titipan sementara semuanya akan hilang dan sirna seiring dengan batas waktu yang telah ditentukan dan semuanya harus dipertanggungjawabkan di hadapan Allah disaksikan oleh semua penduduk bumi yang dikumpulkan dari keturunan Nabi Adam AS hingga manusia penghuni terakhir di bumi. Maa syaa Allah.
Oleh karena itu tak heran jika Negara ini menjadi negara terkorup sepanjang sejarah rakyat Indonesia hingga sekarang, karena semua orang nyaris tak punya waktu untuk memikirkan kepentingan kaum dluafa, kaum marjinal dan terpinggirkan karena akses dan kesempatan yang mereka miliki terbatasi oleh kemampuan, kesanggupan dan takdir kemiskinan struktural dan sistematis yang sudah sangat fenomenal di negara kaya raya seperti Indonesia.
Barangkali kita sudah lupa bahwa kini kita sedang berada di "ujung Zaman"

... Hanya Allah yang tahu dengan semua yang terjadi ...

Share oleh sahabat semua untuk memperkaya pengetahuan

UJUNG ZAMAN

"∞- Ujung Zaman -∞"

--- Bismillaahirrahmaanirrahiim ---

Aku berdiri pada tepian zaman
helaan nafas panjang melelahkan batinku
saat kulihat penghuni bumi berbondong bondong
menyambut gegap gempitanya abad globalisasi

Aku bersandar pada ujung negeri
di persimpangan sebuah jalan
tawa riang terbahak hingga bersorak
kulihat memenuhi isi bumi

Aku berbaring terjepit sudut akhir kehidupan
sesak kurasa menimpa kedalaman hati
saksikan keramaian dan kerumunan lalat hijau
mengitari bau tak sedap bernama dunia

Aku tersentak tatkala salam malaikat menyapa
terdengar milyaran tasbih, tahmid, takbir, dan tahlil
yang bersuara membahana di jagat raya
mendorong tubuhku ke arena perjuangan
tuk tegakkan kalimat suci
di tengah porak porandanya sebuah negeri
Ya Allah
Ijinkan kami untuk mencintai-Mu sedalam-dalamnya
Ijinkan kami untuk menegakkan nama-Mu setinggi-tingginya
Ijinkan kami untuk meneladani uswah Rasul-Mu sebanyak-banyaknya
Ijinkan kami untuk menuju kampung Akhirat-Mu dengan membawa hati yang penuh dengan kedamakan
Ijinkan kami untuk menjadikan akhirat sebagai masa depan kami
Ijinkan kami untuk senantiasa membela ajaran Rasul-Mu
"∞- Cinta Kepada Allah -∞"

Cinta kepada Allah adalah cinta tertinggi dalam kehidupan manusia
Seberapa besar cinta seorang hamba kepada Allah dapat diukur dari seberapa besar pengorbanan si hamba baik lahir maupun batin, dan pengorbanan terbesar kepada Allah yang diberikan oleh Baginda Rasulullah SAW adalah perjalanan hidup yang sarat dengan penderitaan sepanjang hayatnya tanpa mengeluh sedikit pun.
Dan seseorang yang mencintai Allah akan melupakan segala pengorbanan yang telah diberikan dan selalu siap untuk memberikan pengorbanan berikutnya.
Cinta kepada Allah tidak mengenal kompromi, dan tidak mengenal rasa kehilangan sebesar apa pun.
DO'A IFTITAHKU

Ya Allah, Ya Ghoffar, Ya Rahmaan, Ya Rahiim, Ya Rabbii
hanya milik-Mu jua lah segala puji, karya, cipta dan rasa
hanya pada-Mu jua lah tempat segala keluh kesah
hanya pada-Mu jua lah bermuaranya semua tujuan
dan hanya Engkau lah satu-satunya yang dapat memberi pertolongan
tidak ada daya sekecil apa pun dan kekuatan sebesar apa pun
kecuali hanya dengan-Mu, Ya Allah